Saturday, June 30, 2012

Inilah 10 Cerita Cinta Romantis Sepanjang Masa

Dalam cerita ini, Anda boleh tertawa dan mengatakan tak percaya, namun 10 cerita cinta paling romantis ini akan tetap membuat Anda tersipu dan merindukannya. 

Well, let's check it out. And make sure that you won't be jelous :p

Romeo dan Juliet

Adalah karya William Shakespeare yang sangat populer hingga saat ini. Dan, bagi sebagian besar orang, Valentine juga identik dengan roman Romeo dan Juliet.

Kisah cinta mereka dituliskan sebagai kisah cinta yang tragis, namun sekaligus melegenda. Ketika mereka saling jatuh cinta namun permasalahan keluarga di antaranya menjadi tembok penghalang yang sulit untuk dilewati. Berbagai usaha telah dicoba untuk mempersatukan cinta mereka, namun pada akhirnya kematian menjadi penutup kisah cinta sejati ini. 

Cleopatra dan Mark Antony

Masih ditulis oleh William Shakespeare, cerita cinta sejati antara Cleopatra dan Mark Antony digambarkan secara detail dari jaman Mesir Kuno. Di mana mereka jatuh cinta pada pandangan pertama namun pada jaman itu perebutan kekuasaan dan kelicikan sangatlah kental terasa. Cleopatra dan Antony sama-sama memegang tongkat kekuasaan di Mesir. Saat Antony bertarung di medan perang, ia mendengar berita buruk bahwa Cleopatra telah meninggal. Berita tersebut memukul hatinya dan ia memutuskan untuk bunuh diri. Cleopatra yang sebenarnya masih hidup dan dikabarkan meninggalpun terkejut, iapun mengakhiri hidupnya demi kekasih yang dicintainya. 

Paris dan Helena

Cerita ini sebenarnya merupakan bagian kecil dari Helen of Troy dan Trojan war, sebuah pergolakan heroik di jaman Yunani kuno. Dikatakan bahwa cerita ini merupakan kombinasi dari kisah nyata dan fiksi. Dan Helen adalah sosok wanita tercantik pada saat itu. Kisah ini merupakan kisah cinta segitiga, antara Menelaus, Paris dan Helen. Paris yang terlanjur jatuh cinta pada kecantikan Helen merebut Helen dari tangan Menelaus. Tak mau dikalahkan, Menelaus menggelar perang dan merebut kembali Helen dari Paris. Di sana, Paris terbunuh dan Helen akhirnya hidup berbahagia bersama Menelaus. 

Lancelot dan Guinevere

Kisah cinta tragis lainnya adalah kisah dari Sir Lancelot dan Ratu Guinevere. Diceritakan bahwa Lancelot jatuh cinta pada istri Raja Arthur, dan tak disangka sang Ratu juga jatuh cinta padanya. Pada awalnya sang Ratu berusaha menghindar, namun kekagumannya pada Lancelot menyeretnya pada sebuah affair. Pada suatu hari, keponakan Raja Arthur mengetahui hubungan mereka dan bermaksud membakar ruangan di mana mereka biasa bertemu secara diam-diam. Lancelot dapat lolos dari serangan tersebut, sayangnya Sang Ratu tidak. Sang Ratupun diadili dan memutuskan menjadi seorang biarawan. Lancelot yang berusaha menyelamatkan kekasihnya pada akhirnya ikut diadili oleh raja. Iapun mengakhiri hidupnya sebagai pertapa kesepian hingga ia meninggal dalam kepedihan cintanya. 

Tristan dan Isolde

Kisah ini tak kalah tragisnya dari kisah cinta lain, di mana Isolde adalah seorang putri dari raja di Irlandia yang telah bertunangan dengan Raja Mark dari Cornwall. Pada suatu hari Mark mengirim Tristan, keponakannya untuk mengawal Isolde ke Cornwall. Di tengah jalan mereka jatuh cinta, namun Isolde tetap harus menikahi Mark. Setelah pernikahan mereka, cinta terlarang itu terus berlanjut sampai akhirnya Raja Mark mengetahuinya. Mark kemudian memaafkan Isolde dan mengusir Tristan ke Brittany. Di sana, ia tertarik pada Iseult yang namanya hampir mirip dengan Isolde. Ia menikahinya tetapi ia tak bahagia. Pada suatu hari Tristan sakit keras, dan ia mengirim pesan bahwa hanya Isolde yang bisa menyembuhkannya. Ia mengirimkan dua buah kapal ke Cornwall, apabila Isolde setuju datang ia akan menaiki kapal berwarna putih, namun bila ia menolak maka kapal berwarna hitam yang dikirim kembali. Iseult terbakar api cemburu, iapun membohongi Tristan dengan mengatakan bahwa Isolde mengirim kapal berwarna hitam. Tristan sangat kecewa dan mati karena patah hati. Mendengar kabar tersebut Isoldepun menyusul kematian Tristan karena kesedihannya yang mendalam. 

Orpheus dan Eurydice


Orpheus dan Eurydice adalah sebuah legenda Yunani kuno yang menceritakan sebuah kisah sedih. Mereka jatuh cinta pada pandangan pertama dan saling mencintai, merekapun menikah. Namun Aristaeus, dewa bumi dan pertanian jatuh cinta pada Eurydice. Ia mengejarnya hingga Eurydice berlari sampai ke sebuah sarang ular, Eurydicepun meninggal. Orpheus memainkan lagu sedih dan pujaan kepada para dewa dan memohon setulus hatinya pada Hades dan Persephone sebagai dewa neraka untuk mengembalikan istrinya. Merasa tersentuh akhirnya Orpheus diijinkan membawa istrinya kembali ke dunia, syaratnya hanya satu, ia tak boleh menoleh kepada istrinya sebelum ia sampai ke bumi. Karena ragu dan khawatir, sebelum sampai ke bumi Orpheus menoleh kepada istrinya. Di sanalah, istrinya menghilang untuk kedua kalinya, namun kali ini untuk selama-lamanya. 


Napoleon dan Josephine

Adalah kisah cinta yang membingungkan dan dipenuhi dengan cerita tentang kekuasaan. Josephine adalah wanita dewasa yang sangat mapan dan kaya raya. Napoleon adalah sosok ambisius dan pada usia ke-26 ia menikahi Josephine. Mereka saling jatuh cinta namun juga tak dapat menampik bahwa mereka sama-sama punya ambisi atas kekuasaan. Karena saling menghargai satu sama lain, akhirnya mereka memutuskan untuk berpisah. Dan merekapun menyimpan serta mengubur dalam-dalam rasa cintanya di dalam hati untuk selama-lamanya. 

Odysseus dan Penelope

Sebuah kisah cinta sejati yang melambangkan kesetiaan. Karena perang, Odysseus harus meninggalkan istrinya yang cantik jelita. Tak kunjung mendapat kabar dari suaminya, 108 pria melamar Penelope, namun ia menolak. Ia percaya bahwa suatu saat suaminya akan kembali. Dan Odysseus sendiri tak pernah tergoda akan kecantikan wanita lain. Merekapun akhirnya bertemu kembali setelah 20 tahun berpisah.

Paolo dan Francesca

Cerita cinta mereka ditulis kembali oleh Dante. Dan diceritakan bahwa Paolo jatuh cinta pada Francesca, yang juga kakak iparnya. Cerita ini terinspirasi dari kisah nyata, di mana Gianciotto Malatesta yang menyebalkan, menikahi Francesca. Di tengah pernikahannya, Paolo dan Francesca sering bertemu di perpustakaan dan membaca bersama. Seiring kebersamaannya mereka saling jatuh cinta, terutama setelah membaca cerita Lancelot dan Guinevere. Mengetahui affair yang terjadi pada istri dan adiknya, Gianciotto marah besar dan membunuh mereka berdua. 

Thiebe dan Pyramus

Adalah kisah cinta dari dua orang sahabat, Pyramus dan Thiebe. Pyramus adalah sosok tertampan dan Thiebe adalah gadis tercantik di Babylonia. Sekalopun sudah mengenal sejak kecil, namun hubungan mereka ditentang oleh kedua orangtua. Tak kuasa menahan perasaan, suatu malam mereka berjanji untuk bertemu di sebuah kebun mulberry. Thiebe datang lebih awal dan bertemu dengan seekor singa yang baru saja menyantap makanannya. Mulutnya penuh dengan darah dan seringainya mengerikan. Karena takut, Thiebe berlari dan bersembunyi ke balik bebatuan. Tak sengaja, ia menjatuhkan selendangnya dan sang singa membawa pergi selendang tersebut. Pyramus yang datang belakangan mendapati seekor singa membawa selendang kekasihnya dengan mulut berlumuran darah. Ia sedih dan patah hati, ia yakin bahwa kekasihnya sudah mati diserang oleh singa itu. Iapun menghunuskan pedang ke dadanya, dan menghembuskan nafas terakhir. Setelah meyakinkan diri bahwa kondisinya sudah aman, Thiebe keluar dari persembunyiannya dan mencari Pyramus. Ia terkejut, melihat Pyramus telah berbaring dengan pedang di dadanya. Tak kuasa menahan sedih, diambilnya pedang tersebut dan dihunuskan ke tubuhnya. (vem/bee)

Sumber : Vemale, and My...

Friday, June 29, 2012

Misi Ruang Angkasa Ini Akan Selamatkan Bumi???

Sebuah perusahaan swasta Amerika mengumumkan misi ruang angkasa untuk memetakan bagian dalam sistem tata surya. Misi ini ingin membuktikan teori asteroid yang dapat menghantam bumi.

Ini merupakan misi pertama yang didanai oleh swasta, untuk melakukan pemetaan bagian dalam tata surya. Misi akan berlangsung selama lima setengah tahun, dan akan diluncurkan pada 2016 atau 2017.


Rencana ambisius ini diselenggarakan oleh B612 Foundation. Nama ini diambil dari kisah "Little Prince" karya Saint Exupery, yang merupakan asteroid yang menjadi rumah pangeran kecil tersebut.

Diharapkan, misi akan membuka perbatasan untuk eksplorasi ruang angkasa dan melindungi kehidupan manusia di bumi. Perlindungan ini berfokus pada pemetaan puluhan ribu orbit asteroid dekat Bumi dengan diameter minimal 140 meter, yang bisa menyerang Bumi dengan kekuatan ledakan minimal 100 mega ton TNT.

Ukuran tersebut merupakan 3,5 kali diameter obyek asteroid yang melanda Tunguska, Siberia pada 1908. Peristiwa ini mencabut 80 juta pohon dan menghancurkan rumah-rumah dalam ratusan kilometer.

Menurut Yayasan B612, lebih dari 98 persen dari asteroid tersebut tetap tidak dikenal para astronom. Misi ini bertujuan untuk mengetahui dan melacak lebih dari 90 persen dari asteroid tersebut.
"Tujuan kami untuk filantropis, yang merupakan upaya menyelamatkan planet ini ataupun suatu tempat di planet ini dari bencana besar," ujar Clark Chapman, seorang astronom di Southwest Research Institute di Boulder, Colorado.

Selamatkan Bumi


Chapman menambahkan bahwa Yayasan juga mencanangkan manfaat lain dari misi ini. "Tentu saja, kami juga memiliki tujuan ilmiah tambahan, dan pemetaan kami dari asteroid ini adalah pelopor untuk mengidentifikasi objek yang bisa ditambang untuk sumber daya ruang angkasa di masa depan. Juga, untuk mengidentifikasi objek yang dapat dikunjungi oleh astronot sebagai uji coba sistem yang akhirnya dapat mengirim orang ke Mars," katanya.

Pesawat ruang angkasa yang akan menunaikan misi ini adalah Sentinel. Pesawat ini akan lepas landas dari NASA Kennedy Space Center di Florida dengan bantuan dorongan dari roket Falcon 9.
Pesawat ini juga akan membawa teleskop inframerah untuk memetakan lokasi dan lintasan persimpangan asteroid Bumi."Ini adalah objek yang sangat gelap. Anda harus melihat dengan inframerah untuk mendeteksi mereka," jelas Scott Hubbard, profesor aeronautika dan astronautika di Stanford University dan arsitek program B612.

Ball Aerospace of Colorado, perusahaan pesawat ruang angkasa yang telah mengembangkan teleskop ruang angkasa Spitzer dan Kepler, merancang teleskop Sentinel. Instrumen ini akan menampilkan cermin alumunium 50 cm untuk mengumpulkan sinyal inframerah dengan area pandang yang luas. Gambar akan direkam oleh sebuah piranti 24 juta piksel dan akan didinginkan sampai -133 derajat celcius.

Kerjasama dengan NASA
Pesawat ini akan mengirimkan data yang terkumpul melalui jaringan ruang angkasa NASA ke Pusat Operasi Sentinel di Boulder. Pusat operasi ini kemudian akan menggunakan Minor Planet Center milik NASA di Cambridge, Massachusetts, untuk meneruskan data ke berbagai lembaga pendidikan dan penelitian maupun pemerintahan. 
Sedangkan Jet Propulsion Laboratory NASA di Pasadena, California, akan melakukan analisis resiko komprehensif tentang informasi yang ada. Ini untuk menentukan orbit asteroid individu dan menilai ancaman asteroid bagi Bumi.

Teleskop ini akan memindai seluruh langit pada tengah malam setiap 26 hari untuk mengidentifikasi setiap objek yang bergerak. Pengamatan berulang pada satu-persatu steroid akan memungkinkan para astronom untuk menghitung orbitnya dan memprediksi posisi asteroid secara akurat untuk satu abad atau lebih di masa depan.

Total biaya misi ini masih harus dihitung. Namun, Chapman berharap dapat mengumumkannya di akhir tahun. Sementara itu, Hubbard mengatakan yayasan sedang mencari dana untuk misi ini. "Kami telah memiliki beberapa calon investor yang telah memberikan dana awal untuk melihat kelayakan dan ukuran teknis proyek ini," katanya.
sumber : VIVAnews

Wednesday, June 27, 2012

Apakah Al-Quran Mengakui Keberadaan UFO???

Apakah benar kitab suci umat Islam mengakui keberadaan mahluk planet lain? Masalah ini selalu menjadi kajian menarik para ahli tafsir. Ada yang mengamini, dan ada pula yang menampiknya.

Berikut ini salah satu kajian yang ditulis oleh Yudi N. Ihsan, pegiat pengajian di Bremen, Jerman. Terlepas dari shahih atau masih perlu dikaji kembalinya tulisan Yudi N. Ihsan, berpulang kepada diri kita masing-masing.

Singkat kata, selamat membaca...

Al-Qur’an merupakan mu’jizat terbesar sepanjang masa. Pertamakali dibukukan di jaman Khalifah Abu Bakr, lalu pembukuannya disempurnakan di jaman Khalifah Umar bin Khathab. Sedangkan di jaman Khalifah Utsman mulai ditetapkan bentuk hurufnya serta diperbanyak sehingga dikenal istilah Rosam Utsmani. Ilmu tata bahasa al-Qur’an (nahwu dan sharaf) mulai diperkenalkan di jaman khalifah Ali bin Abi Thalib.

Salah satu keistimewaan al-Qur’an adalah memungkinkan penafsirannya yang terus berkembang dan selalu up to date. Salah satu contohnya adalah yang terdapat di dalam surat Ar-Ra’du (13) ayat 15.

Dan hanya kepada Allah-lah sujud (patuh) “Man” yang ada di langit dan di Bumi, baik dengan kemauan sendiri (taat), ataupun terpaksa, begitupula bayang-bayangnya (ikut sujud) di pagi dan petang hari (QS 13:15).

Ayat tersebut menjelaskan adanya “Man” di langit dan di Bumi. Lalu siapakah yang dimaksud “Man” di dalam ayat ini?

1. Di dalam tata bahasa al-Qur’an (arab) “Man” menunjukan makhluk yang diberi akal. Sedangkan makhluk berakal yang diciptakan Allah swt ada 4, yaitu: Malaikat, Iblis, Jin, dan Manusia. Oleh sebab itu makhluk-makhluk lain seperti binatang, tumbuhan, atau benda mati tidak bisa disebut “Man” tetapi disebut “Maa”. Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia maka “Man” bermakna “Siapa” dan “Maa” bermakna “Apa”.

2. Ciri-ciri “Man” yang dimaksud di dalam ayat di atas adalah:
a) Sujud dengan taat kepada Allah;
b) Sujud dengan terpaksa kepada Allah; dan
c) Memiliki bayang-bayang.
Ayat tersebut berbunyi: Walillahi yasjudu Man fi ssamaawaati wal ardhi, jika diterjemahkan menjadi: Dan kepada Allah “Man” di langit dan di Bumi bersujud/beribadah. Itu bunyi paragraf pertama dari ayat tersebut.

Paragraf ini menjelaskan adanya “Man” di langit dan di Bumi yang bersujud/beribadah kepada Allah. Lalu dilanjutkan dengan kalimat: Thou’an wa karhan wa dzilaluhum…., jika diterjemahkan menjadi: Taat, dan terpaksa, dan bayang-bayang mereka…… paragraf ini menjelaskan cirri-ciri “Man” yang dimaksud pada paragraf pertama. Bahwa sujud/ibadahnya si “Man” yang dimaksud di atas kadang kala taat, kadang terpaksa, dan mereka memiliki bayang-bayang.

3. Perlu diketahui lagi bahwa kata As-samaawaati pada ayat tersebut berbentuk jamak. Sehingga menjadi petunjuk bahwa “Man” yang berada di luar planet Bumi akan tersebar di banyak planet lain.

4. Jika melihat ciri-ciri tersebut diatas maka tidak mungkin yang dimaksud “Man” di dalam ayat tersebut adalah Malaikat, karena Malaikat selalu patuh kepada Allah, tidak pernah terpaksa, dan tidak memiliki bayang-bayang.

5. Juga tidak mungkin yang maksud “Man” di dalam ayat tersebut adalah Iblis, karena Iblis tidak pernah taat kepada Allah serta tidak memiliki bayang-bayang.

6. Dan tidak mungkin pula yang dimaksud “Man” di dalam ayat tersebut adalah Jin. Walaupun ada Jin yang taat dan terpaksa, tetapi Jin tidak memiliki bayang-bayang.

7. Maka yang dimaksud dengan “Man” pada ayat tersebut adalah makhluk seperti manusia. Yaitu mahkluk yang kadang kala taat, atau terpaksa serta memiliki bayang-bayang. Oleh sebab itu, ayat tersebut menjadi petunjuk adanya makhluk berakal seperti manusia di luar planet Bumi.

Disamping “Man”, di luar planet Bumi pun Allah swt pun menciptakan “Maa” dari kelompok binatang melata. Sebagaimana firman Allah swt di dalam surat An-Nahl (16) ayat 49.

Dan hanya kepada Allah-lah sujud “Maa” yang melata yang ada dilangit dan “Maa” yang melata yang ada di Bumi. Dan para Malaikat, dan mereka tidak menyombongkan diri. (QS 16:49).

Ayat tersebut menjelaskan adanya “Maa” dan “Malaikat” di langit dan di Bumi yang selalu sujud kepada Allah serta tidak sombong. Pada ayat ini tidak ada istilah terpaksa, sebagai bukti bahwa Malaikat dan “Maa” selalu sujud dengan taat kepada Allah swt.

Mengakhiri pembahasan tentang makhluk di luar Bumi maka silahkan simak firman Allah swt di dalam surat Asy-Syura (42) ayat 29.

Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya, ialah menciptakan langit dan Bumi dan “Maa” yang melata yang Ia sebarkan pada keduanya. DAN IA MAHA KUASA UNTUK MENGUMPULKAN (MEMPERTEMUKAN) SEMUANYA (MAKHLUK LANGIT DAN BUMI) APABILA IA BERKEHENDAK (QS 42:29).

Ayat tersebut menjadi petunjuk adanya kemungkinan pertemuan (interaksi) antara manusia yang ada di langit dengan manusia yang ada di Bumi bahkan kemungkinan saling berjodoh, tentunya jika Allah swt sudah berkehendak. Wallahu a’lam bishowab.

Sumber:
pengajianbremen dan apakabardunia 

Friday, June 22, 2012

Benarkah Barcode Lambang Setan ???


Polemik mengenai Barcode (Kode garis-garis batangan) dihubungkan dengan angka 666 sebagai simbol Iblis, sudah menjadi perdebatan berbagai kalangan selama puluhan tahun. Ya, sejak pernyataan Mary Stewart Relfe, PhD dalam bukunya 666 The New Money System; 1982.

Dalam bukunya tersebut, Mary Stewart yang juga seorang pengkaji Alkitab, sejak kecil sangat yakin bahwa penggunaan Barcode terkait erat dengan rencana-rencana tersembunyi dari konspirasi untuk menguasai dunia

Para pengkritisi Barcode berhasil menemukan salah satu rahasia paling vital dari kode-kode batangan ini. Semua Barcode atau yang juga dikenal sebagai Universal Product Code (UPC) Barcode memiliki angka 666 dan 13.

Untuk mengetahuinya, silakan melihat Barcode yang ada di berbagai produk. Perhatikan jumlah angka yang ada di bawah garis-garis batangan. Jumlahnya selalu 13 angka.

Angka 6 yang disimbolkan dalam kamus Barcode terdiri dari dua garis tipis saling berhadapan terletak di sisi paling kiri dan paling kanan Barcode, dan satunya lagi garis paling tengah. Ketiga garis yang melambangkan angka 6 ini lebih panjang dibanding garis-garis lainnya.


Mary Stewart Relfe

Mary Stewart bisa dibilang cukup gigih melancarkan serangan terhadap berbagai simbol yang menurutnya berhubungan dengan konspirasi organisasi penyembah iblis.


Ia mulai meluncurkan buku pertamanya When Your Money Fails tahun 1981 dan diikuti dengan buku kedua The New Money System (1982). Sebenarnya masih ada lagi karya Mary lainnya yaitu Y2K dan 9/11 yang semuanya masih berbicara tentang ide yang sama: konspirasi penyembah iblis.

Mary menyatakan banyak dari logo pemerintahan Amerika Serikat yang menyiratkan simbol 666. Bahkan menurutnya logo Trilateral Commission juga mirip dengan simbol 666.
Logo Trilateral Commission
Di tahun 80-an, serangan Mary mengarah pada lagu Sex Pistols Anarcy in the U.K. sebagai bukti kerajaan Setan sedang mengambil alih kuasa dunia, terutama lewat larik pertama pada lagu tersebut: "I am the Antichrist."

Ada tiga tahapan yang menurut Mary sebagai upaya konspirasi untuk menguasai dunia, yaitu:

1. tahap pertama dimulai tahun 1970 yang dijadikan titik awal gerakan organisasi konspirasi "setan".

2. Tahap kedua dimulai tahun 1973. Penggunaan Barcode yang awalnya diterapkan pada barang manufaktur, kini mulai diterapkan pada manusia, antara lain lewat nomor kodifikasi Angka Kesejahteraan Sosial (The Social Security Number) yang digabungkan dengan sistem pemberian angka secara universal.

Penggunaan barcode semakin meluas, diterapkan kemudian pada kartu-kartu pintar seperti Credit Card, Debit Card, ID Card, dan sebagainya.

3. Tahap ketiga (tanpa tahun; sedang berlangsung?) meliputi usaha untuk mengidentifikasikan setiap macam yang ada di dunia ini, baik yang bergerak maupun yang tidak. Semua pengidentifikasian ini berguna untuk mengetahui sisi lemah suatu kelompok, wilayah, bahkan suatu bangsa, yang nantinya bisa dijadikan senjata bagi Konspirasi.



Sumber: up2det.com

Inilah Foto - Foto Yang Bisa Bikin Kita Tertawa


Bila memotret dengan sudut pandang berbeda, kadangkala menghasilkan gambar yang tak lazim. Malah terkadang, memiliki cerita tersendiri yang rasanya, tak mungkin di dunia nyata.

Tapi, itulah fotografi, bisa menghasilkan ilusi optik seolah nyata.Lihat saja foto-foto berikut ini.


 































Sumber:

Segitiga Bogor yang Penuh Mistis

Di wilayah sekitar Halimun Bogor dan sekitarnya ada benteng-benteng milik Prabu Siliwangi yang tak kelihatan, pusat kerajaan ada di Gunung Salak, sebenarnya ini sudah menjadi rahasia umum. 

Catatan sejarah soal Kerajaan Siliwangi pasca kehancurannya setelah diserang Kesultanan Banten pada tahun 1620-an, adalah catatatan pertama kali dari Scipio yang melakukan ekspedisi sekitar tahun 1687.

Prabu Siliwangi

Tercatat ada ratusan macan gembong atau harimau bertempat tinggal di sebuah bangunan dekat Kebun Raya Bogor sekarang, selain itu ditemukan rawa yang berisi badak di sekitar Sawangan, dinamakan Rawa Badak.

Di ujung Rawa Badak ditemukan juga situs parit dan bekas tembok keraton yang dijadikan sarang macan, sekarang sarang macan ini dikenal pertigaan beringin di Sawangan. Selain catatan-catatan arkeologi, ada catatan mistis tentang segitiga Bogor.

Ada tiga gunung yang dianggap angker di masa Mataram Sultan Agung, pertama Gunung Merapi, Kedua Gunung Slamet dan Ketiga Gunung Halimun, diantara ketiganya Gunung Halimun-lah yang dianggap paling angker karena memiliki misteri luar biasa. 

Sampai saat ini banyak peristiwa jatuhnya pesawat di sekitar segitiga Gunung Halimun-Gunung Salak-Gunung Gede.

Daya energi ketiga gunung itu ada di Istana Cipanas, sekitar gedung yang dibangun Bung Karno namanya Gedung Bentol, tempat dimana Bung Karno selalu bermeditasi sejak dia menempati Istana Merdeka di tahun 1949. Di belakang Gedung Bentol ada sumber air panas, yang merupakan energi dari Siliwangi.

Dilamarnya Puteri Dyah Pitaloka yang kecantikannya serupa bidadari dan mewariskan kecantikan yang bisa dilihat pada gadis-gadis Bandung, Cianjur dan Sumedang sekarang ini adalah rahasia 'Wahyu Nusantara' yang dimiliki kerajaan Pajajaran, dimana Gadjah Mada ingin memilikinya, "Siapa yang menguasai Wahyu Nusantara dia akan menguasai Indonesia"

Penguasaan wahyu nusantara ini menimbulkan konflik antara Hayam Wuruk yang berpendapat bahwa wahyu itu bisa diambil dengan cara Ken Arok menikahi puteri sang Raja, di satu sisi wahyu bisa diambil dengan cara menaklukkan Pajajaran dan membangun kerajaan Majapahit Barat di Pakuan.

Tanpa disengaja menurut kepercayaan banyak orang Bung Karno mengawini puteri Bandung yaitu : Inggit Garnasih yang ditengarai masih keturunan Raja Siliwangi dimana wahyu Nusantara bersemayam di tubuh Inggit Garnasih, dan Bung Karno keturunan langsung Brawijaya V mengobarkan semangat Nusantara bermula di Bandung pada rapat politik Radicale Concentratie di Bandung tahun 1922. 

Bandung adalah kota terakhir dimana Prabu Linggabuana menyucikan diri di danau Bandung sebelum berangkat ke Majapahit dan kelak beristirahat di Pesanggrahan Bubat dimana kemudian datang Gadjah Mada dan terjadilah insiden pembunuhan dan pembantaian besar-besaran rombongan Pajajaran.

Sisa-sisa dari Laskar Perang Bubat melarikan diri ke Gunung Salak, sementara sisa-sisa dari punggawa Siliwangi yang diserang Banten lari ke Gunung Halimun. Tempat dimana seringnya pesawat menghilang, ini mirip dengan segitiga Bermuda dan segitiga Formosa.

Gunung Halimun dan Gunung salak ini mirip Gunung Lawu yang disucikan Majapahit, tak boleh ada yang melintasi diatasnya, burungpun bisa mati bila melewati satu titik tanah yang sakral. Percayakah Anda?

Sumber :
misteridunia.wordpress.com

Thursday, June 21, 2012

Air Yang di Peruntukan Hanya Untuk Para Insinyur???


Ini sebuah kisah nyata inspiratif, memiliki cara berpikir positif atas segala hal sehingga menghasilkan "buah" yang manis di kemudian hari.


Foto ilustrasi (tniedcnie.blogspot.com)


Di sebuah perusahaan pertambangan minyak di Arab Saudi, di akhir tahun40-an....

Seorang pegawai rendahan, remaja lokal asli Saudi, kehausan dan bergegas mencari air untuk menyiram tenggorokannya kering. Ia begitu gembira ketika melihat air dingin yang tampak didepannya dan bersegera mengisi air dingin ke dalam gelas.

Belum sempat ia minum, tangannya terhenti oleh sebuah hardikan: "Hei, kamu tidak boleh minum air ini. Kamu cuma pekerja rendahan. Air ini hanya khusus untuk insinyur" Suara itu berasal dari mulut seorang insinyur Amerika yang bekerja di perusahaan tersebut.

Remaja itu akhirnya hanya terdiam menahan haus. Ia tahu ia hanya anak miskin lulusan sekolah dasar. Kalaupun ada pendidikan yang dibanggakan, ia lulusan lembaga Tahfidz Quran, tapi keahlian itu tidak ada harganya di perusahaan minyak yang saat itu masih dikendalikan oleh manajeman Amerika.

Hardikan itu selalu terngiang di kepalanya. Ia lalu bertanya-tanya: Kenapa ini terjadi padaku? Kenapa segelas air saja dilarang untuk ku? Apakah karena aku pekerja rendahan,sedangkan mereka insinyur ? Apakah kalau aku jadi insinyur aku bisa minum? Apakah aku bisa jadi insinyur seperti mereka?

Pertanyaan ini selalu tengiang-ngiang dalam dirinya. Kejadian ini akhirnya menjadi momentum baginya untuk membangkitkan "SIKAP POSITIF" . Muncul komitmen dalam dirinya. Remaja miskin itu lalu bekerja keras siang hari dan melanjutkan sekolah malam hari. Hampir setiap hari ia kurang tidur untuk mengejar ketertinggalannya.

Tidak jarang olok-olok dari teman pun diterimanya. Buah kerja kerasnya menggapai hasil. Ia akhirnya bisa lulus SMA. Kerja kerasnya membuat perusahaan memberi kesempatan padanya untuk mendalami ilmu. Ia dikirim ke Amerika mengambil kuliah S1 bidang teknik dan master bidang geologi. Pemuda ini lulus dengan hasil memuaskan. Selanjutnya ia pulang kenegerinya dan bekerja sebagai insinyur.

Kini ia sudah menaklukkan ”rasa sakit”nya, kembali sebagai insinyur dan bisa minum air yang dulu dilarang baginya. Apakah sampai di situ saja. Tidak, karirnya melesat terus. Ia sudah terlatih bekerja keras dan mengejar ketinggalan, dalam pekerjaan pun karirnya menyusul yang lain. Karirnya melonjak dari kepala bagian, kepala cabang, manajer umum sampai akhirnya ia menjabat sebagai wakil direktur, sebuah jabatan tertinggi yang bisa dicapai oleh orang lokal saat itu.

Ada kejadian menarik ketika ia menjabat wakil direktur. Insinyur Amerika yang dulu pernah mengusirnya, kini justru jadi bawahannya. Suatu hari insinyur tersebut datang menghadap karena ingin minta izin libur dan berkata; "Aku ingin mengajukan izin liburan. Aku berharap Anda tidak mengaitkan kejadian air di masa lalu dengan pekerjaan resmi ini. Aku berharap Anda tidak membalas dendam, atas kekasaran dan keburukan perilakuku di masa lalu"

Apa jawab sang wakil direktur mantan pekerja rendahan ini: "Aku ingin berterimakasih padamu dari lubuk hatiku paling dalam karena kau melarang aku minum saat itu. Ya dulu aku benci padamu. Tapi, setelah izin Allah, kamu lah sebab kesuksesanku hingga aku meraih sukses ini."

Kini sikap positfnya sudah membuahkan hasil, lalu apakah ceritanya sampai di sini?

Tidak. Akhirnya mantan pegawai rendahan ini menempati jabatan tertinggi di perusahaan tersebut. Ia menjadi Presiden Direktur pertama yang berasal dari bangsa Arab.

Tahukan kamu apa perusahaan yang dipimpinnya? Perusahaan itu adalah Aramco (Arabian American Oil Company)perusahaan minyak terbesar di dunia. Ditangannya perusahaan ini semakin membesar dan kepemilikan Arab Saudi semakin dominan. Kini perusahaaan ini menghasilakn 3.4 juta barrels (540,000,000 m3) dan mengendalikan lebih dari 100 ladang migas di Saudi Arabia dengan total cadangan 264 miliar barrels (4.20×1010 m3) minyak dan 253 triliun cadangan gas.


Atas prestasinya Ia ditunjuk Raja Arab Saudi untuk menjabat sebagai Menteri Perminyakan dan Mineral yang mempunyai pengaruh sangat besar terhadap dunia.

Ini adalah kisah Ali bin Ibrahim Al-Naimi yang sejak tahun 1995 sampai saat ini (2011) menjabat Menteri Perminyakan dan Mineral Arab Saudi.
Terbayangkah, hanya dengan mengembangkan hinaan menjadi hal yang positif, isu air segelas di masa lalu membentuknya menjadi salah seorang penguasa minyak yang paling berpengaruh di seluruh dunia.




sumber: kaskus.us & aphamz.blogspot .& www.apakabardunia.com

Remaja 10 Tahun Pembebas 3001 Budak Anak???


Untuk menjadi pejuang dan pahlawan memang tak mengenal usia. Pengalaman seorang anak kecil dari Pakistan ini merupakan inspirasi nan mengharukan bagi setiap orang.

Namanya Iqbal Masih (1982 - 16 April 1995), dilahirkan di Muridke, desa terpencil di luar wilayah Lahore. Sejak kecil sudah ditinggal ayahnya, sementara sang ibu, Inayat, bekerja sebagai pembantu rumah tangga.

Foto: worldschildrensprize.org


Kesulitan ekonomi memaksa ibunya terbelit hutang sebesar 600 Rupe (setara Rp. 102.000,-.) dan harus mengirim Iqbal -- saat itu baru berusia 4 tahun!-- menjadi budak di tempat sang lintah darat, Hussain Khan.

Penderitaan Iqbal berawal di sini. Dia dipekerjakan di pabrik karpet dan hanya diberi sedikit makanan tiap hari. Di pabrik karpet ini, Iqbal dan anak-anak lainnya selalu dimarahi oleh Nyonya pemilik pabrik, bahkan sering mengancam sehingga tiap hari selalu jadi 'mimpi buruk' bagi Iqbal dan kawan-kawannya. Padahal setiap hari mereka bekerja selama 12 jam penuh.

Iqbal pernah mencoba melarikan diri dari perbudakan  dan terpaksa tinggal di sebuah makam selama 3 hari. Makam ini merupakan sumur tua, terkubur di bawah halaman, ditutup oleh kisi di kaki tangga, lembab dan licin. Tak ada cahaya di bawahnya.

Namun upaya pertama ini gagal, Hussain Khan berhasil menemukan Iqbal. Ia dan beberapa teman yang ikut dalam usaha pelarian kemudian dirantai ke alat tenun sehingga tidak bisa kabur lagi.


Foto: ahmadsulaeman.files


Pada usia 10 tahun, Iqbal berhasil melarikan diri dari perbudakan ini. Iqbal pun segera mencari pertolongan dan akhirnya bergabung dengan Front Pembebasan Buruh Pakistan (BLFF)

Melalui gerakan inilah Iqbal akhirnya dapat membebaskan sebanyak lebih dari 3.000 anak yang bernasib sama dengan dirinya. Ia bahkan dengan berani berpidato tentang budak anak yang terjadi di seluruh dunia. Cerita Iqbal kemudian menjadi sebuah buku.

Sebagai seseorang yang bergabung dengan BLLF, ia berbicara dengan anak-anak tentang hak mereka berdasarkan undang-undang yang melarang tenaga kerja berikat. Sebagai juru bicara internasional untuk BLLF, ia pergi ke Amerika Serikat dan Eropa menyerukan untuk mengakhiri perbudakan pada anak.

Ironisnya, pada hari Minggu 16 April 1995, tepat diusianya yang ke-12, Iqbal ditemukan tewas mengenaskan dengan luka tembakan dari bagian belakang dengan senjata laras panjang ukuran dua belas ketika sedang bersepeda dengan temannya.

Kuat dugaan, ia dibunuh oleh ‘mafia karpet’ yang menjadi musuhnya selama ini. Karena, berkat perjuangannya, seruan untuk memboikot produk karpet Pakistan di dunia sangat berpengaruh.

Monumen peringatan Iqbal Masih/Google

Bahkan pada tahun 1992, ekspor karpet keluar Pakistan anjlok untuk pertama kalinya dalam beberapa dekade. Begitupun pada tahun-tahun sesudahnya.

Sebagai penghargaan atas kepahlawanan Iqbal, pada Januari 2009, Kongres Amerika Serikat membuat Iqbal Masih Award, sebuah penghargaan tiap tahun bagi pejuang perbudakan anak.

Iqbal juga dianugerahi Penghargaan Hak Asasi Manusia Reebok pada tahun 1994.



Sumber:
rumahbacaonline.com

Wednesday, June 20, 2012

Ditemukannya : Cara Mandi Tanpa Air???


Mandi tanpa air? Bagaimana caranya? Bagi kita di negara tropis mungkin kurang berguna, kecuali kalau kamu terpaksa mandi malam hari, atau di tempat yang dingin, atau bagi mereka yang tinggal di negara 4 musim (saat musim dingin tiba).

Nah, seorang mahasiswa Afrika Selatan, Ludwick Marishane berhasil membuat penemuan baru. Bahkan, hasil temuannya sudah diakui dunia internasional.

Ludwick Marishane/nationalpointnews.com



Terinspirasi oleh seorang teman yang terlalu malas untuk mandi dan beberapa bulan riset melalui internet,  mahasiswa berusia 22 tahun di University of Cape Town itu menemukan jel jernih yang berfungsi sebagai sabun dan air untuk membersihkan kulit.

"Ia malas dan ia pernah mengatakan, `kenapa tak ada orang yang menemukan sesuatu yang bisa ditaruh di kulit dan orang tak perlu mandi`," kata Marishane sebagaimana dikutip Kantor Berita Reuters.

Produk yang disebut DryBath itu membuat Marishane memenangi "2011 Global Student Enterpreneur of the Year Award" dan banyak diminati di Afrika, dimana fasilitas kesehatan dasar terbatas dan ratusan juta penduduknya tak bisa rutin menjangkau air.

Produk itu berbeda dari bahan cuci tangan antibakteri yang biasanya beraroma keras alkohol.  Temuan Marishane berupa selaput biodgradabel tak beraroma dengan pelembab.

Dia mendapatkan ide untuk membuat jel itu karena teman di kampungnya yang ada di daerah pedalaman mengatakan bahwa mandi saat musim dingin sangat merepotkan, dan jadi makin merepotkan karena tak ada air panas.

Ia kemudian mencari informasi untuk membuat formula yang dia inginkan dari Google dan Wikipedia menggunakan telepon genggamnya. Dan enam bulan kemudian ia hadir dengan DryBath dan memperoleh paten untuk produk yang kini dibuat secara komersial itu.

Pelanggan utama produk itu adalah perusahaan penerbangan global yang melakukan penerbangan jarak jauh serta pemerintah, untuk keperluan prajurit lapangan.